Saturday, May 26, 2012

Puding Karamel (9 bulan)

Bahan:
30 gram gula pasir,untuk karamel
200 ml air
2 butir telur, kocok
30 gram gula pasir, untuk puding
1/2 sendok teh vanila bubuk
5 sendok takar susu formula bubuk
Cara membuat:
  1. Karamel: letakkan gula pasir dalam wajan datar. Jerang di atas api dan biarkan hingga meleleh dan harum baunya. Tuang dalam mangkuk kecil tahan api, sisihkan.
  2. Campur air dengan telur kocok, beri gula pasir dan vanila, aduk rata. Tuang dalam mangkuk kecil berisi karamel.
  3. Ambil loyang, isi dengan air dan letakkan mangkuk tadi di atasnya.
  4. Panaskan oven hingga 180 derajat celsius.
  5. Masukkan loyang dalam oven dan panggang sampai matang, selama satu jam, angkat. Tunggu sampai agak dingin.
  6. Bubuhi susu bubuk, aduk hingga tercampur.
  7. Suapkan segera pada si kecil.
Untuk 5 porsi
Sumber: Ayahbunda No 8 2005 (gambar dan resep)

0 comments:

Post a Comment